STUDY KOMPARATIF DESA LEBIH KE DESA WISATA PUJON KIDUL MALANG TAHUN 2023
Kepala Desa Lebih I Wayan Agus Muliana, S.AP beserta Perangkat Desa, BPD, PKK dan Lembaga Desa lainnya beserta rombongan dari Perangkat Desa Tulikup dan Desa Temesi melaksanakan Kunjungan Kerja Study Komparatif ke Desa Wisata Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur pada tanggal 16 - 18 November 2023. Dalam Kunjungan Study Komparatif tersebut di terima baik oleh Kaur Keuangan Desa Pujon Kidul yakni Bapak Anas Taufik.
Acara diawali dengan pembukaan oleh moderator dan sambutan Kepala Desa Lebih sebagai perwakilan rombongan dan dalam sambutannya Kepala Desa Lebih mengucapkan terima kasih atas diterimanya rombongan dari ketiga desa yakni Desa Tulikup, Desa Temesi dan Desa Lebih.
Dalam kunjungan tersebut Bapak Anas Taufik selaku Kaur Keuangan Pujon Kidul menjelaskan potensi Desa Pujon Kidul diantaranya peternakan dan pertanian, namun kini fokus untuk pengembangan potensi dan perekonomian yakni menjadi desa wisata melalui BUMDes, dimana dalam perencanaannya memerlukan waktu hanya sampai 2 sampai dengan 3 tahun untuk mewujudkan Desa Pujon Kidul menjadi Desa Wisata seperti yang terkenal saat ini.
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin